Genangan
embun meleleh menepi daun
Rembang
mengintip beluk yang malu terbungkuk
Desir aroma
lelap menggigit-gigit kelopak
Kaki-kaki
berjingkat menuntas dingin
Brr…., muka terbasuh
meluruh daki-daki catatan kelam
Seketika
terang merusuk jiwa-jiwa yang malas
Bersama sajadah
yang tergelar di bawah atap langit berbintang
Angkuh,
jenuh dan keluh menguar pendar bersama gema ketawadhuan
Sujud demi
sujud berbaur bulir kristal kepasrahan
Tiba-tiba
saja aku mengecil, kecil, sebiji zahrah
Dihadapan
Yang Maha Besar, sedekat helai rambut terbelah
Tersungkur
lemah, menunggu titah
***
sumber gambar: http://decatatankecil.files.wordpress.com/2010/08/embun1.jpg
#odopfor99days
#day39
Tidak ada komentar:
Posting Komentar